Pelatihan Susenas Maret 2025 dan Seruti Triwulan 1 2025 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Wonogiri

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : http://s.bps.go.id/3312skd

Layanan Online Pelayanan Statistik Terpadu dapat melalui PUSPA (Pusat Pengaduan dan Pelayanan Data) WA 0851-7590-3312, email wonogirikab@bps.go.id dengan subject Permintaan Data, dan akses ke pst.bps.go.id

BPS Kabupaten Wonogiri No KKN, No Gratifikasi

Pelatihan Susenas Maret 2025 dan Seruti Triwulan 1 2025

Pelatihan Susenas Maret 2025 dan Seruti Triwulan 1 2025

3 Februari 2025 | Kegiatan Statistik


Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) merupakan salah satu survei utama yang menghasilkan data yang dibutuhkan pemerintah untuk mengimplementasikan pembangunan nasional agar sejalan dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024, Konsep Rancangan Teknokratik RPJMN Tahun 2025-2029, Rancangan Akhir Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045, dan tujuan pembangunan internasional (Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB)/SDGs). Melalui Susenas, dapat diperoleh potret kemajuan pembangunan masyarakat bidang sosial dan ekonomi.

Survei Ekonomi Rumah Tangga Triwulanan (Seruti) dirancang dalam rangka menyusun indikator ekonomi rumah tangga secara triwulanan. Kegiatan Seruti merupakan kegiatan yang terintegrasi dengan Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) pada bulan Maret dan September, dimana sampel Seruti adalah dependen (sama) dengan sampel Susenas.Seruti 2025 ditujukan untuk memperoleh statistik ekonomi rumah tangga berupa nilai dan pola pendapatan, pengeluaran konsumsi, pengeluaran selain konsumsi, investasi, dan transaksi keuangan rumah tangga.

BPS Kabupaten Wonogiri menyelenggarakan pelatihan petugas dalam 2 gelombang yang dimulai dengan Massive Open Online Course (MOOC) pada tanggal 13 dan 16 Januari 2025, dilanjutkan dengan pelatihan online pada tanggal 14-16 Januari 2025 dan 17 -18, 20 Januari 2025 , dan diakhiri dengan pelatihan offline pada tanggal 22-24 Januari 2025. Dibuka secara resmi oleh Kepala BPS Kabupaten Wonogiri, Bapak Rahmad Iswanto, pelatihan berlangsung dengan baik dan lancar. Petugas Susenas Maret 2025 diharapkan lebih siap dalam pemahaman konsep definisi dan juga kondisi di lapangan nanti.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Wonogiri (Statistics of Wonogiri Regency)Jl. Pelem II No. 8 Wonogiri 57612 Telp (0273) 321055

Faks (0273) 321055

E-Mail : bps3312@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik